PROF. DIN SYAMSUDDIN : "UMAT ISLAM INDONESIA HARUS MEMILIKI SPIRIT KEBUDAYAAN"

Kabar Muhammadiyah
Menurut Ketua Pimpinan Muhammadiyah yang juga merupakan ketua MUI Indonesia Bapak Prof Din Syamsuddin dalam pidatonya disuatu acara di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta pada Bulan januari 2015,  bahwa salah satu krisis bangsa indonesia dan umat islam adalah krisis kebudayaan, dalam pidatonya seperti yang dilansir dihalaman situs resmi muhammadiyah, www.muhammadiyah.or.id bahwa seharusnya organisasi-organisasi islam di indonesia termasuk juga partai politik yang berlandaskan islam seharusnya memiliki semangat kebudayaan yang di lukiskan dalam bentuk rumusan yang bersufat strategis, memiliki konsep, bersifat sistematik dalam upaya untuk dapat membantu membentuk perubahan bangsa indonesia yang lebih baik, 

Hal yang menyangkut krisis kebudayaan umat islam ini pada dasarnya berhubungan dengan munculnya pemahaman-pemahaman dan ajaran-ajaran yang bersifat liberal dalam berbagai bidang kehidupan masyarakat termasuk didalamnya kebudayaan, sosial, politik dan ekonomi indonesia.
Pemahaman liberal masyarakat ini memunculkan perubahan yang mengarah kepada nilai negatif , dimana hal tersebut bukan saja mempengaruhi segmen kehidupan di dalam kota-kota besar di indonesia, namun juga telah merambah ke kota-kota dalam sekala kehidupan masarakat kota kecil. Dengan begitu krisis semangat kebudayaan indonesia dan umat islam pada umumnya harus menjadi perhatian besar kita. ( Source: Situs Organisasi Muhammadiyah. )

Bagikan Berita Muhammadiyah ini ke teman anda melalui:
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Hostgator Coupon Code